STIKes IMC Bintaro, Beasiswa dan Jaminan Penempatan Kerja

Hijaubintaro.id – Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ichsan Medical Centre (STIKes IMC) Bintaro merupakan Perguruan Tinggi Kesehatan yang menyelenggarakan Pendidikan Akademik dan Vokasional dengan Program Jaminan Penempatan Kerja. Kampus berlokasi di Komplek RS IMC, Jl. Raya Jombang No. 56, Bintaro.

STIKes IMC memiliki beberapa Program Studi andalan, yaitu: Program Sarjana (S1) Keperawatan (3,5 – 4 tahun), Program Diploma Tiga (D3) Kebidanan (3 Tahun), Program Profesi Ners (1 tahun).“Program Pendidikan yang kami selenggarakan dirancang link & match dengan dunia kerja. Program Jaminan Penempatan Kerja Dalam dan Luar Negri sebagai caregiver di Jepang (Ginojisshusei) yang diselenggarakan, menjamin lulusan STIKes IMC diterima di dunia kerja. STIKes IMC juga memiliki program pembentukan karakter mahasiswa sejak dini melalui program Tahun Pertama Bersama (TPB), Outbond Management Training, dan kegiatan UKM dan kemasyarakatan.

STIKes IMC Bintaro memiliki banyak keunggulan, diantaranya adalah jaminan penempatan kerja. Divisi pengembangan karir siap membimbing dan mempersiapkan mahasiswa memasuki dunia kerja. “Saat masuk semester VII, mahasiswa sudah bisa kuliah sambil bekerja,” jelas Daelami Ahmad, S.Ag., M.Si.

STIKes IMC Bintaro juga memberikan beasiswa sesuai prestasi yang diraih mahasiswa, baik akademik maupun non akademik. Beasiswa berasal dari Yayasan Ichsan, Beasiswa UKT, dan Beasiswa KIP. Untuk mahasiswa baru tahun akademik 2021/2022 diberikan beasiswa berupa: bebas uang pangkal (Syarat dan Ketentuan Berlaku). Program Beasiswa ini bertujuan untuk akses yang lebih luas kepada masyarakat untuk mengakses Pendidikan tinggi di STIKes IMC Bintaro.

STIKes IMC Bintaro memiliki rumah sakit akademik sendiri (RS IMC Bintaro) sebagai sarana pembelajaran dan praktikum dengan laboratorium yang lengkap dan memadai. Kampus STIKes IMC Bintaro terintegerasi dengan RS IMC Bintaro dalam satu komplek, sehingga mahasiswa dapat menambah wawasan dari aktivitas/kegiatan di RS IMC. Para dosen adalah praktisi akademik.

Dalam rangka pengembangan mutu dan relevasi lulusan STIKes IMC Bintaro menjalin network dengan institusi dalam dan luar negri. Sebagai tempat praktek mahasiswa, STIKes IMC bekerjasama dengan beberapa instansi kesehatan,yaitu RS IMC Bintaro, RSUD Tangsel, RSIA Cinta Kasih, RSJ Dr. Soeharto Heerdjan Jakarta, Panti Werdha Hana Tangerang, Panti Bina Bakti Serpong Tangerang, Puskesmas Pondok Betung Tangerang, Puskesmas Parigi Tangerang Selatan, dan masih banyak institusi lainnya di Kota Tangerang Selatan dan Jakarta.
Teks: BAS, foto: DOK

Verified by MonsterInsights