Hijaubintaro.id – Sekolah Islam Terpadu (SIT) AULIYA mengadakan Milad Gathering 30 Tahun Sekolah Auliya pada hari Jumat (26/4/24) di Khalid Bin Walid Sport Hall, SIT AULIYA, Jl. Jombang Raya, Ciputat, Tangerang Selatan. Milad kali ini mengusung tema “Stronger Higher and More Relevant” dan diadakan mulai pukul 14.00 – 16.00.
Acara ini dihadiri seluruh komunitas AULIYA dan para undangan mulai dari mitra, ketua Istiya (POMG SIT AULIYA) dan para tamu undangan lainnya.
Rangkaian acara dimulai dengan penampilan tari Ratoh Jaroe SMPIT AULIYA yang pernah menjadi juara pertama dalam sebuah kompetisi kebudayaan di Spanyol beberapa waktu lalu, dilanjutkan dengan tilawah dan doa dari siswa SDIT AULIYA.
“Terima kasih atas bantuan dan dukungan dari seluruh pihak yang membawa Auliya hingga usia ke-30 tahun ini, “ ujar Dr. Kurniasih Mufidayati, M.Si selaku Direktur Sekoalh Auliya dalam sambutannya.
Usai sambutan, diadakan pemutaran film 30 tahun history AULIYA, yang menceritakan perjalanan SIT AULIYA sejak awal berdiri hingga saat ini. Film ini memberikan gambaran tentang bagaimana sekolah Auliya dibangun, beserta torehan prestasi-prestasi yang telah diraih selama tiga dekade terakhir.
Pada sesi berikutnya, Ketua Yayasan Auliya Insan Utama, Ir. Triwisaksana M.Sc menyampaikan materi “Transformation to The next Level” yang berisikan latar belakang transformasi Sekolah Auliya menuju institusi pendidikan yang berwawasan global. Ir. Triwisaksana M.Sc juga menyoroti upaya sekolah dalam mengadopsi kurikulum internasional, meningkatkan keterampilan berbahasa asing, menggunakan teknologi AI dan menjalin kemitraan global untuk memperluas wawasan sekolah.
Pada puncak acara diadakan seremoni pemotongan kue ulang tahun oleh Liliasari Soewarto selaku pembina SIT Auliya, didahuli oleh bincang singkat tentang pengalamannya mendirikan TK AULIYA dan perjuangannya hingga keberhasilan Sekolah AULIYA seperti saat ini.
Band SMAIT AULIYA tampil di penghujung acara dengan menyanyikan salah satunya lagu ‘Selamat Ulang Tahun’ ciptaan grup band Jamrud. Selesai acara, para undangan dan segenap Civitas SIT AULIYA mengadakan ramah tamah dan mengunjungin berbagai booth makanan dan minuman yang berada di halaman sekolah.
Teks: BAS/Foto: DOK
