Terus Berbagi Bersama KISWAH

Hijaubintaro.id – Berbagi kepada sesama sangatlah indah,apalagi kepada yang sangat membutuhkan. Allah SWT pasti melipat gandakan dan memberikan keberkahan dunia dan akhirat. Kita bisa berbagi apa saja yang bermanfaat, baik makanan atau uang.

Pada tahun 2019, Ust. Irfani Hamzah, Lc,warga Jl. Parkit, Bintaro Sektor 2 secara pribadi mulai berbagi menyalurkan nasi kotak,didampingi istrinya hj.Marchia Penny Tarina,SE.Ak dan ketiga anaknya. Awalnya, nasi kotak diantar ke Masjid-masjid atau dibagikan langsung kepada jamaah Masjid usai sholat Jumat dan orang-orang di pinggir jalan. Modal awal dari kocek pribadinya, Rp.500.000.

“Tujuannya murni berbagi,“ jelas pria yang akrab disapa Ust. Irfan. Karena ingin lebih luas berbagi, pada Jum’at,(01/03/19) dirinya mendirikan Komunitas Infak Sedekah Wakaf Berkah atau KISWAH. Mottonya‘Life to Share’ atau ‘Hidup untuk Berbagi’.

“KISWAH merupakan komunitas yang bergerak di lembaga sosial dan selalu berusaha Istiqomah dan amanah di bidang kemanusiaan sosial dan keagamaan dengan niatan di jalan Allah SWT dan mengikuti Sunnah Nabi Muhammad SAW,“jelasnya. Kegiatan KISWAH adalah menerima dan menyalurkan infak,sedekah,fidyah,wakaf dan zakat. Selanjutnya,berbagi dilakukan ke Masjid-masjid,fakir miskin di pinggir jalan,Yayasan Yatim Piatu dan Pesantren.

KISWAH punya beberapa program,yaitu: KISWAH Sedekah Jumat (KSJ), KISWAH Peduli Umat (KPU), KISWAH Tanggap Darurat (KTD), KISWAH Kajian Online (KKO), KISWAH Zakat Maal (KZM), KISWAH Fidyah (KFD) dan KISWAH Zakat Fitrah (KZF).

Hingga Kamis (03/10/20),dana yang terkumpul Rp.669.159.000 dan KISWAH memiliki 1.035 orang donatur dan 11 orang Muzakki.KISWAH telah menyalurkan 5.130 kotak makanan, 260 paket sembako, 575 sak semen, 115 orang Mustahik Zakat dan bangunan kamar Pesantren.

KISWAH punya korlap di 34 Provinsi mulai Aceh hingga Maluku,juga berkegiatan di luar negeri.Pada Desember 2019 KISWAH membagikan makanan ba’da subuh di Masjidil Harom (Saudi Arabia),selanjutnya pada Februari 2020 mengumpulkan dan menyalurkan dana 36juta rupiah untuk membantu Rumah Sakit Kanker di Palestina. KISWAH akan membagikan 1000 nasi kotak dalam 1 hari ke beberapa provinsi,serentak,saat milad ke-2,Maret 2021.

Ust. Irfan juga mengelola Perusahaan Travel Umrah,Haji,Tour,Ticket,bernama PT. Gibraltar Hira Wisata dan mengetuai Consorcium Agent Travel Indonesia‘Amazing Halal Tour’.

KISWAH, kontak: 081286404006 dan 0817120181 (Ust.Irfan).FB : Irfani Hamzah, FB Page: KIZWAH – Komunitas Infak Sedekah Wakaf Berkah . IG : @irfan_gibraltar

Teks: BAS, foto:DOK

Verified by MonsterInsights