Oceanarium BXSea Suguhkan Nuansa Liburan Yang Penuh Keajaiban Dengan Dekorasi Natal di Bawah Laut.

Hijaubintaro.id – Memeriahkan suasana Natal di Bintaro Jaya, BXSea mempersembahkan “Home For Merry Sea-son”. Selama bulan Desember 2025, Oceanarium BXSea Bintaro Jaya memberikan nuansa liburan yang penuh keajaiban dengan dekorasi Natal di bawah laut.

Kali ini BXSea memberikan 4 persembahan show yang berlangsung mulai 20 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026. Penampilan Diver & Mermaid Show at Sea Theatre B2 akan memberikan persembahan performance di dalam aquarium. Diver BXSea akan menjadi Santa dan Elf yang menari bersama merayakan Natal.

BXSea juga mengadakan meet and greet dengan New Mascot at BXSea Lobby, Mocca The Mollucan Cuckatoo di Shark Path B1, Mary The Binturong di King of River B2. Seaventurer bisa berinteraksi dan foto dengan biota BXSea. Momen ini diberikan BXSea sebagai bentuk persembahan spesial di hari Natal agar setiap keluarga, pasangan, dan sahabat dapat berbagi kasih sayang dan waktu spesial untuk menciptakan momen bersama dan tidak terlupakan.

“Kami bersyukur sekali bahwa hari Natal selalu berdekatan dengan hari Ulang Tahun BXSea yang Kedua. Kami juga memiliki kado bagi pengunjung, yaitu Biota terbaru kami ada 8 Penguin Humbolt BXSea. Saya mewakili manajemen BXSea dibawah naungan PT Jaya Real Property, Tbk, berharap BXSea dapat menjadi tempat liburan bagi keluarga di Indonesia dan seluruh dunia untuk menciptakan momen berbagi kasih sayang dan moment yang tak terlupakan. Selamat Liburan akhir tahun dan semoga dapat menyambut tahun baru 2026 dengan semangat baru.” ujar Sri Agung, Manajer Unit BXSea Oceanarium.

“Antusias liburan Natal dan akhir tahun sudah mulai terasa sejak 15 Desember 2025. Semoga persembahan atau kado Natal dari BXSea untuk Seaventurer bisa menjadi momen yang tidak terlupakan untuk setiap keluarga. Di tahun 2025 ini kami juga banyak memberikan kado untuk Seaventurer, yakni Voice of Forest, yaitu Binturong, Lemur, dan Tupai 3 Warna. Dan yang paling spesial adalah kami sekarang sudah launching Journey Ruma Pengu dengan penguin-penguin yang menggemaskan. Traffic kami sangat memuaskan selama satu tahun ini, semoga di tahun 2026 kami terus bisa memberikan persembahan terbaik untuk Seaventurer semuanya.” ujar Clara Leatemia, Manajer Marketing dan Collection.

Rayakan musim liburan dan buat kenangan indah bersama acara “Home For Merry Sea-son” di BXSea Bintaro Jaya.

 

Teks: BAS/Foto: DOK

Verified by MonsterInsights