Keseruan ACP di TKIT AULIYA

Kelas TK A – TKIT AULIYA kembali menggelar AULIYA Class Performance (ACP). ACP kali ini mengangkat tema ‘Transportation’, diadakan pada Kamis (14/3) di sekolah.

Aneka alat transportasi dipentaskan mulai dari delman, kereta api, sepeda, kapal api, pesawat dan bis. Diiringi lagu, segenap murid bergantian tampil di atas pentas dengan mengenakan kostum dan pakaian unik memerankan profesi yang dipilihnya.

Para murid juga menyuguhkan kebolehannya di atas pentas seperti menari, paduan suara, senam, gerak dan lagu serta memainkan perkusi. Seluruh penampilan mendapatkan applaus meriah dari para orang tua murid dan guru.

“Keseruan ACP kali ini membuat orang tua kagum dan bangga dengan penampilan ananda. Ada berbagai tarian, pembacaan doa, naik kendaraan, hingga tebak – tebakan yang dijawab antusias oleh orang tua. Semoga ajang ini memberikan semangat percaya diri dan keberanian ananda tampil maksimal di panggung,” tutur Ade Isnawati, guru TKIT AULIYA sekaligus ketua pelaksana ACP TKIT AULIYA 2019.

Teks: BAS,foto:dok

Verified by MonsterInsights