Komunitas Aula Family Berkolaborasi Menggelar Tabligh Akbar, Dihadiri 750 Jamaah

Hijaubintaro.id – Dalam rangka mempererat ukhuwah Islamiah dan mempersatukan umat Islam, Yayasan Aula Family bekerjasama dengan beberapa Majelis Taklim (MT), yaitu MT AULIYA, Annisa Sejati (Anti) dan MT Ummu Sakinah menyelenggarakan Tabligh Akbar di auditorium Ommotesando, Pondok Pucung, Tangerang Selatan pada Senin (15/1/24).

Acara Tabligh Akbar ini mengusung tema ‘Magnet Ukhuwah’. “Kami memilih tema ini dimana terdapat kesamaan dalam memahami empat poin yang menjadi tujuan dari kelima MT yang berkolaborasi di sini, “ jelas Anne Dasa Fitri atau akrab disapa Teh Anne, founder Aula Family.

Anne menjelaskan, keempat poin tsb, yang pertama adalah mempererat ukhuwah Islamiah dan mempersatukan umat Islam dengan menyadari bahwa kita tidak ada yang “paling” melainkan “saling” mendukung untuk niat yang sama yaitu dakwah. Persatuan umat menjadi dambaan semua pihak, kecuali yang memang tidak senang dengan kebaikan umat Islam.

Poin yang kedua adalah persatuan akan terjadi jika ada “Magnet” yang menarik umat untuk bersatu. “Magnet” itulah yang harus diwujudkan. “Magnet” itu adalah ulama pewaris Nabi. Pada zaman dahulu, umat disatukan oleh Rasulullah SAW. Maka kini, umat Islam disatukan oleh pewaris beliau, yaitu ulama. Sebagai pewaris Nabi, para ulama harus memiliki kriteria kenabian, seperti jujur, amanah, cerdas, dan tak lelah menyampaikan risalah kenabian. Ulama adalah laksana bintang di langit. Dengan ilmu dan akhlaknya, ulama menjadi penerang, contoh tauladan, panutan dan rujukan umat dalam mencari solusi dalam kehidupan.

Poin yang ketiga, sesungguhnya kejadian yang menimpa saudara – saudara kita di Gaza berupa penghancuran massal dan penjajahan atas mereka yang dilakukan oleh kaum zionis. Kita sebagai saudara muslim yang merdeka, berdaulat dan diberikan nikmat berlebih oleh Allah SWT sudah sepatutnya membantu dan berempati atas penderitaan yang mereka miliki.

Poin terakhir atau poin keempat adalah dari saudara kita di Palestina, kita belajar bersyukur , belajar untuk bersabar dan pasrah atas ketetapan Allah SWT dan berkeyakinan sangat tinggi hanya kepada Allah SWT.

“Melalui kegiatan ini kami bertujuan untuk mempersatukan umat Islam agar tidak terjebak dalam ekslusifitas, bahwa kita semua bersaudara. Tujuan selanjutnya adalah berdonasi kepada saudara kita di Palestina. Dan tujuan lainnya adalah memotivasi seluruh jamaah untuk berserah diri dan berharap hanya kepada Allah SWT untuk menjadi muslim yang dicintai oleh Allah SWT, “ jelas Teh Anne.

Rangkaian kegiatan Tabligh Akbar dimulai pukul 08.00 – 15.00. Tausiyah yang disampaikan dalam acara ini menghadirkan pemateri KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) , Ustadah Hani Nurul Husna Ustadzah Oki Setiana Dewi dan Tere, seorang mantan artis yang telah hijrah.

 

Acara hari ini dihadiri sekitar 750 orang jamaah dan acara turut dimeriahkan dengan puisi & syair, penampilan Surjan Nasyid dan tim Nashid dari MT Ummu Sakinah. Acara diramaikan juga dengan pengadaan bazaar UMKM.

Di akhir acara juga diumumkan hasil penggalangan donasi oleh segenap jamaah pada hari ini untuk Palestina. Donasi yang terkumpul sejumlah 15,5 juta rupiah.

Teks/Foto/Video: BAS

Verified by MonsterInsights