Kolaborasi Yang Solid Dalam Penyelenggaraan Kajian Virtual

Hijaubintaro.id – Jam’iyyah 1921 SD Islam Al Azhar 17 Bintaro bersama Pengajian Jumat Pagi Ibu-Ibu Masjid Raya Al Azhar Bintaro menyelenggarakan kajian virtual dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Kajian ini diadakan via zoom meeting pada Jumat, 19/3, dengan tema “Meraih Keberkahan Dengan Hijrah”.

Kegiatan yang dibuka untuk umum ini menghadirkan narasumber spesial, yakni Ustadz Nur Maulana dan bintang tamu Fadli Akhmad.

Kajian diikuti 138 peserta yang merupakan para orang tua murid, guru-guru TK, SD dan SMP Al Azhar Bintaro dan masyarakat umum. “Walaupun sedang pandemik, kami ingin tetap dapat menyelenggarakan syiar agama. Bagian Dakwah Jam’iyyah SD Islam Al azhar 17 Bintaro kemudian menyelenggarakannya, “ ujar Sherly Agustina, SE, AK. Ketua Jam’iyyah SD Islam Al azhar 17 Bintaro. “Kami disupport penuh oleh Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 17 Bintaro dan Guru IT SD, Nurbaeti, S.E dalam memberikan pembekalan Training dan simulasi Zoom, juga para pengurus Jam’iyyah yaitu: Siti Syarah Btb ,S.E.,Tetty Tristiyanti, Weni Wismaria dan teman- teman dari grup Pengajian Jumat Pagi Ibu-Ibu Masjid Raya Al Azhar Bintaro, yaitu dr. Dina Zakiah Aljufri dan Anda Rahayu Retno Wulan, M.Si. Saya berharap Jam’iyyah SD dapat rutin menyelenggarakannya ke depan, “ tambahnya.

Dalam wawancara terpisah, Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 17 Bintaro, Nani Ariyani M.Pd., mengatakan “Alhamdulillah, kajian virtual telah terselenggara dengan lancar dan seluruh participants sangat antusias mengikutinya sampai selesai.Semoga kajian ini dapat meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, terlebih dapat meningkatkan kualitas sholat kita. Allah SWT memberikan kekuatan pada kita untuk terus mengingatkan anak- anak kita memperbaiki sholatnya. Amin.”

Persiapan kegiatan ini relatif singkat, sekitar 2 minggu. “Alhamdullilah semua berjalan lancar hingga akhir acara, “ tukas Fitri Agustina atau akrab disapa Fifi, ketua Pengajian Jumat Pagi Ibu-Ibu Masjid Raya Al Azhar Bintaro. Kedepannya Fifi juga berharap Pengajian Jumat Pagi Ibu-Ibu Masjid Raya Al Azhar Bintaro juga dapat berkolaborasi menggelar kajian-kajian lainnya.

Teks & Foto: BAS

Verified by MonsterInsights